Blog

Mengenal Ekonomi Digital

Laporan terbaru e-Conomy SEA memproyeksikan ekonomi digital Indonesia akan mencapai gross merchandise value (GMV) senilai US$ 77 miliar pada tahun 2022, tumbuh 22% selama setahun terakhir.

Menurut Kemenkeu, nilai ekonomi digital Indonesia telah mencapai angka 70 miliar dolar AS selama tahun 2021. Angka tersebut merupakan valuasi paling tinggi sekaligus pertumbuhan yang paling pesat di Asia Tenggara dan diprediksi akan terus meningkat seiring dengan keseriusan pemerintah Indonesia untuk mengembangkan sektor digital. Tentunya ini dapat memberikan kesempatan dan peluang baru bagi masyarakat untuk memanfaatkan industri yang berkaitan dengan dunia teknologi digital.

Apa Itu Ekonomi Digital?

Ekonomi digital adalah jenis ekonomi yang memanfaatkan teknologi digital. Konsep ekonomi digital diperkenalkan pertama kali oleh Don Tapscott pada tahun 1996 dalam karya tulis ilmiahnya yang berjudul The Digital Economy: Promise and Peril in the Age of Networked Intelligence. 

Dalam perkembangannya, ekonomi digital tidak hanya terbatas pada ekosistem perekonomian saja. Ekonomi digital (digital economy) menjadi istilah yang menjelaskan kemunculan fenomena aktivitas perekonomian yang terjadi karena teknologi digital. Di awal kemunculannya, gelombang perekonomian ini sering disebut dengan istilah ekonomi internet (internet economy). Pada masa itu, jaringan internet berhasil menjadi wadah sebuah gelombang aktivitas perekonomian baru (new economy) yang juga sering disebut dengan nama web economy.

Perubahan nama ekonomi internet menjadi ekonomi digital merupakan penanda akan semakin kompleksnya aktivitas ekonomi yang terjadi melalui dunia maya. Ekonomi digital yang ada sekarang telah memanfaatkan segala bentuk teknologi digital dan teknologi otomatis. Dari hyperconnectivity, internet of things (IoT), big data, jaringan nirkabel, mobile devices, hingga media sosial. Semua teknologi tersebut telah berhasil mengubah aktivitas transaksional sebelumnya dan menciptakan sebuah wadah aktivitas ekonomi yang baru dan modern, setidaknya untuk saat ini.

Pentingnya Ekonomi Digital

Ekonomi digital telah mengubah segala aktivitas ekonomi menjadi lebih baik, lebih cepat, dan lebih mudah dibanding masa sebelumnya. Tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan transaksi saja, urusan organisasi hingga pemerintahan pun juga bisa dipenuhi oleh keberadaan ekonomi digital.

Istilah ini juga mencerminkan kecakapan manusia dalam membuat dan memanfaatkan teknologi untuk segala urusan yang berkaitan dengan ekonomi. Maka dari itu, tidak heran jika ekonomi digital menjadi penegas terbukanya peluang untuk melakukan hal yang lebih baik, lebih besar, atau inovatif di masa sekarang dan yang akan datang. Akan tetapi, kita juga tidak dapat melupakan bahwa hal semacam ini berpotensi besar menimbulkan disrupsi. Satu efek samping yang merupakan keniscayaan akan adanya perubahan.
CHECK MY ID turut mendukung perkembangan ekonomi digital di Indonesia dengan menghadirkan berbagai layanan digital seperti solusi sistem integrasi yang dapat membantu melakukan verifikasi, identifikasi dan autentikasi dan menjadi solusi sistem keamanan yang andal bagi instansi dan perusahaan. Produk dan solusi dari Check My ID memiliki kelebihan dalam sistem biometrik yang akurat sehingga telah dipercaya oleh lembaga pemerintah maupun swasta. Ingin tahu lebih banyak? Segera hubungi kami untuk informasi dan pemesanan.